DUH!! Kata BPJT, Jalan Tol Tidak Didesain Untuk Situasi Mudik

[portalpiyungan.com] Salah satu titik kemacetan terparah di musim mudik berada di ruas tol. Dan yang dikeluhkan juga dari ruas tol ini keberadaan rest area yang dianggap kurang.

Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Herry Trisaputra menyampaikan bahwa keberadaan rest area tidak mungkin banyak di tol.

"Tapi kalau setiap tempat diberikan rest area, nanti jalan tolnya akan berubah seperti jalan biasa saja," jelas Herry di kantornya, Senin, 11 Juli 2016. \

Herry mengatakan, jalan tol didesain untuk situasi normal, bukan untuk situasi lebaran.

"Sering kali kita melihat apakah kita desain jalan tol pada saat kondisi lebaran atau normal. Harusnya kan kita desain saat normal. Nah ketika lebaran tinggal manajemennya saja yang kita perkuat," jelas Herry.

"Tapi kalau infrastrukturnya dibuat dengan desain lebaran, kita nggak akan bisa bangun jalan tol sampai panjang. Uangnya sudah habis untuk bangun rest area saja dan sebagainya," tambah dia.

Lalu apakah saat darurat disiagakan helikopter seperti di luar negeri?

"Bisa saja naik helikopter. BPJT memang tidak harus memiliki bisa bekerja sama dengan pihak lain yang menyiagakan saat emergensi," tutup dia.

0 Response to "DUH!! Kata BPJT, Jalan Tol Tidak Didesain Untuk Situasi Mudik"